Cara Instal K-Lite Codec

Kali ini saya akan membagi sedikit trick agar Windows Media Player Anda dapat menjalankan berbagai Format Video sehingga kita tidak perlu lagi menginstal lebih dari satu aplikasi tambahan yang dapat memperlambat kinerja Komputer / laptop atau pun netbook yang kita Miliki.
Langkah pertama, Anda sediakan Aplikasi K-lite Codec versi terbaru. Aplikasi K-lite Codec kita gunakan karena aplikasi ini memiliki file – file codec yang sangat lengkap. Anda Dapat mengunduhnya disini:
http://www.free-codecs.com/download/k_lite_codec_pack.htm
Langkah kedua install aplikasi K-Lite Code seperti biasa dan ingat yang Anda perlu perhatikan pada saat:
Cara Instal K-Lite Codec
Pada saat file Assosiasi, centang Windows Media Player agar Windows Media Player dapat bekerja sama dalam menggunakan codec bersamaan. Codec merupakan suatu library yang berfungsi untuk memutar / membuka / membaca suatu format video atau music.
Cara Instal K-Lite Codec
Setelah itu, Anda akan disuruh untuk memilih tipe file baik Video atau pun Audio yang akan diputar pada Media Player Classic. Untuk itu, Anda klik button Select All Video dan Klik button Select All Audio. Ini berfungsi agar Media Player Classic dapat menjalankan tipe file tersebut.
Cara Instal K-Lite Codec
Langkah selanjutnya, Anda Akan disuruh untuk memilih tipe file yang akan diputar oleh Windows Media Player. Hal ini hampir sama dengan langkah diatas yaitu Anda harus klik button Select All Video dan Klik button Select All Audio. Ini berfungsi agar Media Player dapat menjalankan tipe file tersebut.
Cara Instal K-Lite Codec
Dan langkah selanjutnya; Anda cukup klik button Next hingga selesai.
Setelah itu Restart Komputer.
Gampang kan caranya. Nah dengan beginikan Anda tidak perlu menginstal aplikasi yang lain lagi. Cukup menjalankan Windows media player sebagai player Video dan Music Anda semua.

Kalau ada pertanyaan atau anda suka dengan "Cara Instal K-Lite Codec" di atas silahkan masuk pada kolom komentar di bawah. Thanks.
Aristokrat Label: 23.15.00 0 komentar
Posting Komentar
Sebelum Anda meninggalkan halaman ini, silahkan masukkan "KOMENTAR" Anda.

to top Page Up Page Down to Bottom Auto Scroll Stop Scroll